Di Indonesia, pertumbuhan pengguna blog (blogger) juga sudah menunjukkan grafik cukup menggembirakan. Memiliki blog bukan lagi hal yang susah. Banyak layanan blog yang gratis dan pengaplikasiannya tersedia di internet. Kita tinggal memilih mana yang terbaik.
Ada berbagai macam motivasi seseorang memiliki blog. Ada yang melakukannya hanya untuk menyalurkan hobi, atau untuk sekadar aktualisasi diri saja. Tetapi ada pula orang yang menyadari potensi sebuah blog dan termotivasi membuat dan mengelola blog untuk mendapatkan penghasilan dari blog-blog tersebut. Yang menarik karena ada juga yang menjadikan blog sebagai media pemasaran.
Blog mudah dikelola. Blog juga dapat memberikan keleluasaan kepada pemiliknya untuk bisa melakukan apa saja; menulis pendapat pribadi, merilis produk tertentu, menambahkan tautan ke blog atau situs lain, atau memasukkan gambar-gambar pribadi maupun publik.
Saat ini, sebagian blogger Indonesia sudah mulai memasuki dunia blog monetizing yakni mendapatkan penghasilan uang dari blog mereka. Beberapa cara mendulang dollar dari blog sendiri, melalui Paid Review dan Paid Links.
Jika memiliki blog, apalagi kalau blog tersebut sudah memiliki Page Rank minimal 2, atau backlinks yang bagus, maka potensi blog tersebut akan semakin terbuka untuk bisa menghasilkan uang bagi pemiliknya.
Sebenarnya, dengan menjadi publisher (nama lain dari pengelola blog) dari berbagai program paid blogging atau paid links, para blogger secara tidak sadar telah menjadi bagian dari dunia internet marketing. Mereka sudah absah dipanggil dengan sebutan internet marketer, meskipun tidak secara langsung menjual produk ke pasaran internet.
Jualan para blogger adalah potensi blog mereka sendiri berupa ruang kosong untuk link advertiser, halaman posting untuk paid review, atau ruang iklan banner. Jika pengelolaannya bagus, maka potensi pendapatan dari blog juga akan lumayan menjanjikan.
Tribun Timur, Selalu yang Pertama
Ada peristiwa menarik?
SMS www.tribun-timur.com di 081.625.2233
email: tribuntimurcom@yahoo.com
Hotline SMS untuk berlangganan koran Tribun
Timur, Makassar (edisi cetak) : 081.625.2266.
Telepon: 0411 (8115555) (cr2)
0 komentar:
Posting Komentar